Berita Fundamental - Rabu, 23 Juli 2008 |
Bagaimana kabar Anda? Bagaimana kemajuan trading Forex Anda dalam minggu ini?
Dari Australia, nilai CPI yang baru saja direlease oleh Bureau of Statistics pada pukul 08.30 WIB pagi tadi nilainya menjadi 1.5% atau lebih tinggi dari prediksi pasar yang sebesar 1.2% dan juga nilai pada periode lalu yang sebesar 1.2%. Inflasi Australia selama quartal kedua ini merupakan yang tertinggi selama dua tahun terakhir, menimbulkan tekanan bagi bank sentral untuk menaikan tingkat suku bunga kembali. Tingkat suku bunga yang saat ini berlaku merupakan tingkat suku bunga tertinggi selama dua belas tahun terakhir. Gubernur Bank Sentral Ausi Glenn Stevens mengatakan bahwa bank sentral kemungkinan akan memotong suku bunga negara itu meski Australia mengalami perlambatan ekonomi selama 17 tahun terakhir.
Nilai AUDUSD yang nilainya 0.9715 saat sebelum CPI dinaikan naik menjadi 0.9738 lalu turun kembali menjadi 0.9690 lalu terkoreksi naik kembali menjadi 0.9710.
Stevens yang menaikan tingkat suku bunga menjadi 7.25% pada bulan Maret lalu mengatakan bahwa target inflasi yang ideal menurutnya adalah 2 - 3%.
Su-Lin Ong, pakar ekonomi senior RBC Capital Markets di Sydney mengatakan bahwa "Bank Sentral akan bersiap-siap untuk menghadapi tingkat inflasi yang semakin meningkat". Dia juga menambahkan bahwa nilai CPI yang baru saja diumumkan naik itu tidak membuat RBA (Bank Sentral) mengambil tindakan yang cukup serius.
Bensin & Rumah Sakit
RBA sepertinya akan tetap mempertahankan tingkat suku bunga dalam beberapa bulan kedepan untuk mengantisipasi tekanan kredit global dam kenaikan harga bensin yang menguras pendapatan rumah tangga. Saat ini harga bensin di Ausi naik 71% selama 12 bulan terakhir.
Kebijakan suku bunga berikutnya adalah tangga; 5 Agustus dan revisi&prediksi inflasi dan pertumbuhan ekonomi akan diumumkan tanggal 11 Agustus.
Harga bensin naik 8,7% pada kuartal ini, diikuti naiknya bunga deposito dan pinjaman sebesar 9,5%. Sementara itu biaya rumah sakit dan kesehatan juga naik 4%.
Pada 16 Juli lalu Stevens mengumumkan bahwa kenaikan harga minyak dan suku bunga akan menambah pendapatan sebesar US$1 trilyun. RBA juga mengatakan pada bulan Mei lalu bahwa nilai GDP tahun ini akan mencapai 2,25% atau turun sebesar 3,9% dibandingkan dengan tahun 2007.
Consumer Confidence
Nilai Consumer Confidence Ausi juga turun pada bulan Juni ini dan juga terendah selama 16 tahun terakhir, pesimis terhadap sektor bisnis terendah sejak bulan Juni 2001, dan juga kredit rumah juga menurun sejak delapan tahun terakhir.
Katie Dien, ahli ekonomi senior Australia & New Zealand Banking Group Ltd. di Melbourne mengatakan bahwa tidak ada angka yang menggambarkan solusi atas permasalahan inflasi di Ausi maupun di New Zealand. Ditambahkan lagi olehnya bahwa jika berbicara tentang kebijakan moneter merupakan suatu hal yang prematur.
Investor banyak yang percaya bahwa bank sentral(RBA) akan memotong tingkat suku bunga, karena adanya tekanan dari Credit Suisse Group. Para trader juga percaya bahwa Steven(Gubernur RBA) akan memangkas minimal 11 basis poin (0.11%) dalam 12 bulan kedepan. Pada bulan-bulan pertama tahun ini, para trader memprediksikan suku bunga akan naik setidaknya 19 basis poin(0.19%).
Baik. Kita tinggalkan Ausi dan New Zealand, mari kita bahas dua buah berita yang akan direlease hari ini Rabu 23 Juli 2008.
Pada pukul 15.30 WIB akan berlangsung voting BoE MPC Meeting Minutes. Hasil voting diprediksikan tetap bila dibanding dengan periode sebelumnya yaitu 8-1 hld.
Jika hasilnya sama yaitu 8-1hld atau 7-2 cut, 6-3 cut, dst maka rekomendasi kami adalah Sell GBPUSD.
Jika hasilnya 9-0 hld maka Anda bisa Buy GBPUSD.
Pada pukul 18.00 WIB nanti nilai Core CPI Kanada akan direlease. Kenaikan atau penurunan nilai berita ini juga berpengaruh terhadap basis perdagangan USD seperti EURUSD, GBPUSD, AUDUSD, USDJPY, dll sama seperti berita Core Retail Sales m/m Kanada kemarin(22/7) jam 19.30 lalu.
Ya, pukul 18.00 WIB nanti nilai Core CPI m/m Kanada diprediksikan nilainya adalah sebesar 0.2% atau lebih rendah dari nilai pada periode sebelumnya yang sebesar 0.3%.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar